terong bulat hijau, atau yang disebut juga sebagai terong lalap adalah sejenis terong yang umum digunakan sebagai lalapan karena teksturnya yang renyah. Terong ini memiliki warna yang hijau dengan corak putih dan bentuk yang bulat, berbeda dengan terong pada umumnya.
Terong bulat hijau memiliki banyak manfaat. Di antaranya mencegah penuaan dini, mencegah diabetes, mencegah osteoporosis, menjaga kesehatan pencernaan, menyehatkan bola mata, menguatkan tulang dan persendian, dan membantu mengatasi asam lambung. Terong bulat hijau mengandung serat, kalium, vitamin B6, dan vitamin C.
Terong bulat hijau memiliki tekstur yang renyah, umum dimakan langsung dengan sambal lalapan. Selain itu terong bulat hijau juga dapat dibuat tumisan dan juga balado.