Bawang putih kating sangat digemari oleh khalayak terutama masyarakat Indonesia karena aroma dan rasanya yang cukup kuat. Ciri dari bawang putih kating ini adalah ukurannya yang kecil namun memiliki siung yang besar. Pada bagian dalam atau dagingnya memiliki tekstur yang padat dan basah. Sedangkan pada bagian kulit luarnya memiliki warna putih bersih menyerupai kertas.
Bawang putih ternyata memiliki beragam manfaat bagi kesehatan, antara lain seperti menangkal pilek, meningkatkan performa olahraga, dapat menjadi antibiotik alami, mengurangi risiko kanker paru, meringankan keracunan timah, mengurangi kadar kolesterol, menurunkan tekanan darah, mampu melindungi jantung, meningkatkan kesehatan tulang pada wanita, mencegah dimensia dan alzheimer, mengurangi risiko terkena osteoartritis pinggul serta menurunkan peluang terjangkit kanker prostat.
Bawang putih kating dapat digunakan sebagai bumbu untuk makanan olahan karena memiliki aroma bawang putih yang kuat dan sangat sedap.