×

Mengenal Aneka Jenis Sayuran Berserat Tinggi

2021-03-04 - Admin

Sudahkah Moms mencukupi kebutuhan serat untuk seluruh anggota keluarga setiap hari?

 

Serat merupakan salah satu jenis nutrisi yang sangat dibutuhkan tubuh. Asupan serat tak larut dalam tubuh, sehingga bermanfaat untuk memperlancar sistem pencernaan dan membantu menekan risiko gangguan metabolisme dan sembelit.

Asupan serat tak larut tersebut bisa diperoleh dari aneka jenis sayuran. Berikut berbagai jenis sayur kaya serat yang sebaiknya rutin dikonsumsi secara bergantian setiap hari untuk membantu memenuhi kebutuhan serat bagi tubuh Moms sekeluarga.

Brokoli

Jangan malas mengolah brokoli agar mendapatkan asupan serat yang jumlahnya cukup ya, Moms. Setiap 100 gram brokoli mengandung 2,6 gram serat. Sayuran hijau ini juga cocok untuk mendukung program penurunan berat badan karena kandungan kalorinya sangat rendah, yaitu hanya sekitar 35 kalori dalam sajian sebanyak 100 gram.

Kembang Kol

Sama seperti brokoli, rupanya kembang kol juga mengandung jumlah serat yang cukup banyak. Kandungan serat kembang kol bisa mencapai 3 gram pada setiap sajian sebanyak 128 gram. Kembang kol juga berkalori rendah, sehingga baik untuk orang-orang yang sedang berupaya menurunkan berat badan.

Kangkung

Popularitas sayuran yang satu ini memang tak perlu diragukan lagi. Selain lezat dan ekonomis, kangkung juga mengandung banyak gizi seperti serat, protein, zat besi, dan kalsium. Dalam setiap 100 gram sajian kangkung, terkandung serta sebanyak 2 gram. Olahan kangkung buatan Moms tentu bisa menjadi sumber asupan serat yang baik untuk keluarga.

Bayam

Selain kangkung, bayam juga merupakan sayuran yang mengandung banyak serat. Sajian 100 gram bayam mengandung 2,8 gram serat. Kalau kangkung biasanya hanya diolah dengan cara ditumis, maka cara mengolah bayam lebih bervariasi. Moms dapat memasaknya dengan cara menumis, menjadi bahan isian sup, atau mengolahnya sebagai bahan campuran pasta.

Buncis

Ada kabar gembira jika Moms sekeluarga menyukai olahan buncis. Sayuran yang satu ini juga mengandung banyak serat, yaitu kurang lebih 1,9 gram dalam setiap 100 gram sajiannya. Selain itu, buncis juga mengandung mineral berupa magnesium dan kalsium yang penting untuk menjaga kesehatan tulang.

Sawi Hijau

Sawi hijau adalah salah satu jenis sayuran berdaun yang paling sering disantap masyarakat tanah air. Selain diolah menjadi pendamping nasi, sawi hijau juga kerap dijadikan bahan campuran mi instan. Seratus gram sawi hijau mengandung 0,7 gram serat. Kandungan serat pada sawi hijau juga turut didukung sejumlah nutrisi lainnya seperti fosfor, kalsium, vitamin C, dan folat.

Daun Singkong

Sayuran yang satu ini memang tak asing bagi masyarakat Indonesia dan selalu ada sebagai pelengkap nasi Padang. Tak hanya lezat bila diolah dengan campuran santan, daun singkong juga mengandung banyak serat yang dibutuhkan tubuh. Setiap 100 gram daun singkong mengandung 1,9 gram serat yang akan membuat sistem pencernaan Moms sekeluarga senantiasa sehat.

Daun Pepaya

Proses pengolahan yang tepat tak akan membuat daun pepaya terasa pahit saat disantap. Tak hanya sedap, daun pepaya ternyata mempunyai kandungan serat yang sangat tinggi, yaitu 13,1 gram dalam setiap 100 gram sajiannya. Dijamin deh, Moms sekeluarga tak akan kekurangan serat bila rajin mengonsumsi daun pepaya.

Sekarang, Moms punya banyak alternatif pilihan sayuran kaya serat yang bisa diolah secara bergantian setiap hari. Perpaduan resep favorit keluarga dan bahan makanan bergizi akan membuat keluarga Moms senantiasa sehat dan bersemangat.

Support
Customer Service
Halo, ada yang bisa kami bantu?
+6281287711202
×
Carisayur WA