×

Wajib Tahu! Manfaat Beragam Bumbu Tradisional Indonesia untuk Kesehatan

2021-04-01 - Admin

Makanan khas nusantara memang selalu disukai semua kalangan usia karena cita rasanya istimewa. Penggunaan aneka bumbu tradisional khas Indonesia membuat rasa hidangan jadi lebih nikmat. Tak mengherankan deh, kalau para perantau sering rindu pulang karena ingin menikmati makanan khas kampung halaman.

Selain memperkaya cita rasa makanan, aneka bumbu tradisional Indonesia juga punya segudang khasiat untuk kesehatan lho, Moms. Setelah menyimak ulasan ini, Moms pasti semakin terinspirasi mengolah hidangan lezat dari bumbu tradisional yang kaya manfaat.

 

Cabai

Bumbu dapur yang satu ini tentu tak asing lagi bagi semua orang. Rasa pedas pada cabai berasal dari senyawa capsaicin di dalamnya. Senyawa tersebut ternyata mampu meningkatkan metabolisme tubuh sekaligus menjaga kesehatan pembuluh darah, lho. Cabai juga mengandung lebih banyak vitamin C dibandingkan jeruk sehingga bermanfaat menjaga daya tahan tubuh. Menyukai makanan pedas ternyata bermanfaat bagi tubuh, namun jangan sampai tingkat pedasnya berlebihan hingga bikin sakit perut ya, Moms.

 

Lada

Tanaman dengan nama latin Piper nigrum ini mengandung sejumlah vitamin dan mineral, yaitu vitamin A, B1, B2, B3, B6, K, serta kalsium, zat besi, fosfor, dan magnesium. Konsumsi lada dapat membantu meredakan hidung tersumbat, mengatasi penyakit lambung, mencegah perkembangbiakan bakteri dalam tubuh, mengatasi radang sendi, dan mengontrol kadar gula dalam darah.


Jahe

Selain dari cabe dan lada, rasa pedas pada makanan dan minuman juga bisa diperoleh dari jahe. Kandungan alami jahe yang terdiri dari senyawa zingiberen, zingeron, limonen, dan lainnya sangat bermanfaat untuk menghangatkan tubuh dan meminimalkan mual (akibat mabuk perjalanan, masuk angin, atau hamil). Itulah sebabnya, jahe banyak digunakan sebagai bahan dasar pembuatan obat herbal.

 

Bawang Putih

Jenis bumbu dapur lainnya yang sering digunakan saat memasak adalah bawang putih. Kandungan senyawa allicin pada bawang putih bermanfaat menurunkan tekanan darah tinggi dan kadar kolesterol serta mengatasi pilek. Khasiat bawang putih tersebut kerap dimanfaatkan untuk membuat sup yang efektif mempercepat penyembuhan penyakit.

 

Kunyit

Kunyit sangat populer sebagai bahan pewarna alami. Di samping itu, kunyit juga mengandung senyawa curcumin yang bersifat sebagai anti radang alami. Risiko artritis dan peradangan pada organ tubuh lainnya bisa diminimalkan dengan mengonsumsi kunyit. Bahkan, kunyit juga ampuh mengatasi sakit perut akibat maag atau nyeri haid. Konsumsi kunyit secara teratur sangat penting untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan.

 

Kayu Manis

Cita rasa kayu manis yang khas sering dimanfaatkan untuk membuat hidangan berempah, camilan manis, dan minuman. Belum banyak orang yang tahu bahwa kayu manis memiliki sifat antibakteri alami. Antioksidan yang terkandung dalam kayu manis terbukti dapat membantu menstabilkan tekanan darah, kadar kolesterol, dan kadar gula darah, serta memperbaiki fungsi otak. Makanan dan minuman berbahan dasar kayu manis juga ternyata sangat baik untuk menjaga kesehatan lansia lho.


Serai

Serai termasuk bumbu tradisional yang populer karena aromanya sangat khas. Ciri khas tersebut membuat serai sering dimanfaatkan sebagai bahan aromaterapi dan pengusir nyamuk. Faktanya, serai mengandung antioksidan yang ampuh menangkal perkembangbiakan bakteri dan jamur. Khasiat serai juga berguna untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan, meringankan rasa sakit dan bengkak, memperlancar menstruasi, dan menjaga kestabilan kadar gula darah serta kolesterol.

 

Ada banyak sekali resep hidangan khas Indonesia yang bahan dasarnya berupa aneka bumbu tradisional khas nusantara. Sekarang, sudah waktunya Moms berkreasi membuat berbagai hidangan kaya rempah yang lezat dan kaya manfaat untuk kesehatan keluarga.



Artikel Terkait


Support
Customer Service
Halo, ada yang bisa kami bantu?
+6281287711202
×
Carisayur WA